Featured Post

Menggunakan where di SSP.php

Menggunakan where di SSP.php Contoh : require( 'ssp.class.php' ); $where = "Status ='Unread'"; echo json_encode(  ...

Menggunakan where di SSP.php

November 22, 2020

Menggunakan where di SSP.php


Contoh :


require( 'ssp.class.php' );

$where = "Status ='Unread'";

echo json_encode(

    SSP::simple( $_GET, $sql_details, $table, $primaryKey, $columns,$where )

);

Menggunakan where di SSP.php Menggunakan where di SSP.php Reviewed by Bank Ifoel on November 22, 2020 Rating: 5

Sistem Operasi

November 14, 2020

Sistem operasi (bahasa InggrisOperating system) adalah perangkat lunak sistem yang mengatur sumber daya dari perangkat keras dan perangkat lunak, serta sebagai jurik (daemon) untuk program komputer. Tanpa sistem operasi, pengguna tidak dapat menjalankan program aplikasi pada komputer mereka, kecuali program booting.
Sistem operasi mempunyai penjadwalan yang sistematis mencakup perhitungan penggunaan memori, pemrosesan data, penyimpanan data, dan sumber daya lainnya.
Untuk fungsi-fungsi perangkat keras seperti sebagai masukan dan keluaran dan alokasi memori, sistem operasi bertindak sebagai perantara antara program aplikasi dan perangkat keras komputer,[1][2] meskipun kode aplikasi biasanya dieksekusi langsung oleh perangkat keras dan seringkali akan menghubungi OS atau terputus oleh itu. Sistem operasi yang ditemukan pada hampir semua perangkat yang berisi komputer-dari ponsel dan konsol permainan video untuk superkomputer dan server web.
Contoh sistem operasi modern adalah LinuxAndroidiOSMac OS X, dan Microsoft Windows.[3]

Pendahuluan

Biasanya, istilah Sistem Operasi sering ditujukan kepada semua perangkat lunak yang masuk dalam satu paket dengan sistem komputer sebelum aplikasi-aplikasi perangkat lunak terinstal. Sistem operasi adalah perangkat lunak sistem yang bertugas untuk melakukan kontrol dan manajemen perangkat keras serta operasi-operasi dasar sistem, termasuk menjalankan perangkat lunak aplikasi seperti program-program pengolah kata dan peramban web.
Secara umum, Sistem Operasi adalah perangkat lunak pada lapisan pertama yang ditempatkan pada memori komputer pada saat komputer dinyalakan booting. Sedangkan software-software lainnya dijalankan setelah Sistem Operasi berjalan, dan Sistem Operasi akan melakukan layanan inti untuk software-software itu. Layanan inti tersebut seperti akses ke disk, manajemen memori, penjadwalan tugas schedule task, dan antar-muka user GUI/CLI. Sehingga masing-masing software tidak perlu lagi melakukan tugas-tugas inti umum tersebut, karena dapat dilayani dan dilakukan oleh Sistem Operasi. Bagian kode yang melakukan tugas-tugas inti dan umum tersebut dinamakan dengan "kernel" suatu Sistem Operasi.
Kalau sistem komputer terbagi dalam lapisan-lapisan, maka Sistem Operasi adalah penghubung antara lapisan hardware dengan lapisan software. Sistem Operasi melakukan semua tugas-tugas penting dalam komputer, dan menjamin aplikasi-aplikasi yang berbeda dapat berjalan secara bersamaan dengan lancar. Sistem Operasi menjamin aplikasi lainnya dapat menggunakan memori, melakukan input dan output terhadap peralatan lain, dan memiliki akses kepada sistem berkas. Apabila beberapa aplikasi berjalan secara bersamaan, maka Sistem Operasi mengatur schedule yang tepat, sehingga sedapat mungkin semua proses yang berjalan mendapatkan waktu yang cukup untuk menggunakan prosesor (CPU) serta tidak saling mengganggu.
Dalam banyak kasus, Sistem Operasi menyediakan suatu pustaka dari fungsi-fungsi standar, di mana aplikasi lain dapat memanggil fungsi-fungsi itu, sehingga dalam setiap pembuatan program baru, tidak perlu membuat fungsi-fungsi tersebut dari awal.
Sistem Operasi secara umum terdiri dari beberapa bagian:
  • Mekanisme Boot, yaitu meletakkan kernel ke dalam memory
  • Kernel, yaitu inti dari sebuah Sistem Operasi
  • Command Interpreter atau shell, yang bertugas membaca input dari pengguna
  • Pustaka-pustaka, yaitu yang menyediakan kumpulan fungsi dasar dan standar yang dapat dipanggil oleh aplikasi lain
  • Driver untuk berinteraksi dengan hardware eksternal, sekaligus untuk mengontrolnya.
Sebagian Sistem Operasi hanya mengizinkan satu aplikasi saja yang berjalan pada satu waktu (misalnya DOS), tetapi sebagian besar Sistem Operasi baru mengizinkan beberapa aplikasi berjalan secara simultan pada waktu yang bersamaan. Sistem Operasi seperti ini disebut sebagai Multi-tasking Operating System (misalnya keluarga sistem operasi UNIX). Beberapa Sistem Operasi berukuran sangat besar dan kompleks, serta inputnya tergantung kepada input pengguna, sedangkan Sistem Operasi lainnya sangat kecil dan dibuat dengan asumsi bekerja tanpa intervensi manusia sama sekali. Tipe yang pertama sering disebut sebagai Desktop OS, sedangkan tipe kedua adalah Real-Time OS, contohnya adalah WindowsLinuxFree BSDSolarispalmsymbian, dan sebagainya.

Layanan

Seiring dengan berkembangnya Sistem Operasi, semakin banyak lagi layanan yang menjadi layanan inti umum. Kini, sebuah OS mungkin perlu menyediakan layanan jaringan dan koneksi internet, yang dulunya tidak menjadi layanan inti umum. Sistem Operasi juga perlu untuk menjaga kerusakan sistem komputer dari gangguan program perusak yang berasal dari komputer lainnya, seperti virus. Daftar layanan inti umum akan terus bertambah.
Program saling berkomunikasi antara satu dengan lainnya dengan Antarmuka Pemrograman Aplikasi, Application Programming Interface atau disingkat dengan API. Dengan API inilah program aplikasi dapat berkomunikasi dengan Sistem Operasi. Sebagaimana manusia berkomunikasi dengan komputer melalui Antarmuka User, program juga berkomunikasi dengan program lainnya melalui API.
Walaupun demikian API sebuah komputer tidaklah berpengaruh sepenuhnya pada program-program yang dijalankan diatas platform operasi tersebut. Contohnya bila program yang dibuat untuk windows 3.1 bila dijalankan pada windows 95 dan generasi setelahnya akan terlihat perbedaan yang mencolok antara program tersebut dengan program yang lain.

Sistem Operasi saat ini

Sistem operasi-sistem operasi utama yang digunakan komputer umum (termasuk PC, komputer personal) terbagi menjadi 3 kelompok besar:
  1. Sistem Microsoft Windows - yang antara lain terdiri dari Windows Desktop Environment (versi 1.x hingga versi 3.x), Windows 9x (Windows 95, 98, dan Windows ME), dan Windows NT (Windows NT 3.x, Windows NT 4.0, Windows 2000, Windows XP, Windows Server 2003, Windows Vista, Windows Server 2008, Windows 7 (Seven) yang dirilis pada tahun 2009, Windows 8 yang dirilis pada Oktober 2012), dan Windows Terakhir yaitu Windows 10 (Dirilis pada Juli 2015)).
  2. Sistem Unix yang menggunakan antarmuka sistem operasi POSIX, seperti SCO UNIX, keluarga BSD (Berkeley Software Distribution), GNU/Linux, Zeath OS (berbasis kernel linux yang dimodifikasi.)MacOS/X (berbasis kernel BSD yang dimodifikasi, dan dikenal dengan nama Darwin) dan GNU/Hurd.
  3. Sistem Mac OS, adalah sistem operasi untuk komputer keluaran Apple yang biasa disebut Mac atau Macintosh. Sistem operasi yang terbaru adalah Mac OS X versi 10.6 (Snow Leopard). Musim panas 2011 direncanakan peluncuran versi 10.7 (Lion).
Sedangkan komputer Mainframe, dan Super komputer menggunakan banyak sekali sistem operasi yang berbeda-beda, umumnya merupakan turunan dari sistem operasi UNIX yang dikembangkan oleh vendor seperti IBM AIX, HP/UX, dll.

Prosesor

Prosesor mengeksekusi program-program komputer. Prosesor adalah sebuah chip dalam sistem komputer yang menjalankan instruksi-instruksi program komputer. Dalam setiap detiknya prosesor dapat menjalankan jutaan instruksi.
Program adalah sederetan instruksi yang diberikan kepada suatu komputer. Sedangkan proses adalah suatu bagian dari program yang berada pada status tertentu dalam rangkaian eksekusinya. Di dalam bahasan Sistem Operasi, kita lebih sering membahas proses dibandingkan dengan program. Pada Sistem Operasi modern, pada saat tertentu tidak seluruh program dimuat dalam memori, tetapi hanya satu bagian saja dari program tersebut. Sedangkan bagian lain dari program tersebut tetap beristirahat di media penyimpan disk. Hanya pada saat dibutuhkan saja, bagian dari program tersebut dimuat di memori dan dieksekusi oleh prosesor. Hal ini sangat menghemat pemakaian memori.
Beberapa sistem hanya menjalankan satu proses tunggal dalam satu waktu, sedangkan yang lainnya menjalankan multi-proses dalam satu waktu. Padahal sebagian besar sistem komputer hanya memiliki satu prosesor, dan sebuah prosesor hanya dapat menjalankan satu instruksi dalam satu waktu. Maka bagaimana sebuah sistem prosesor tunggal dapat menjalankan multi-proses? Sesungguhnya pada granularity yang sangat kecil, prosesor hanya menjalankan satu proses dalam satu waktu, kemudian secara cepat ia berpindah menjalankan proses lainnya, dan seterusnya. Sehingga bagi penglihatan dan perasaan pengguna manusia, seakan-akan prosesor menjalankan beberapa proses secara bersamaan.
Setiap proses dalam sebuah sistem operasi mendapatkan sebuah PCB (Process Control Block) yang memuat informasi tentang proses tersebut, yaitu: sebuah tanda pengenal proses (Process ID) yang unik dan menjadi nomor identitas, status proses, prioritas eksekusi proses dan informasi lokasi proses dalam memori. Prioritas proses merupakan suatu nilai atau besaran yang menunjukkan seberapa sering proses harus dijalankan oleh prosesor. Proses yang memiliki prioritas lebih tinggi, akan dijalankan lebih sering atau dieksekusi lebih dulu dibandingkan dengan proses yang berprioritas lebih rendah. Suatu sistem operasi dapat saja menentukan semua proses dengan prioritas yang sama, sehingga setiap proses memiliki kesempatan yang sama. Suatu sistem operasi dapat juga mengubah nilai prioritas proses tertentu, agar proses tersebut akan dapat memiliki kesempatan lebih besar pada eksekusi berikutnya (misalnya: pada proses yang sudah sangat terlalu lama menunggu eksekusi, sistem operasi menaikkan nilai prioritasnya).

Status Prosesor

Jenis status yang mungkin dapat disematkan pada suatu proses pada setiap sistem operasi dapat berbeda-beda. Tetapi paling tidak ada 3 macam status yang umum, yaitu:
  1. Ready, yaitu status di mana proses siap untuk dieksekusi pada giliran berikutnya
  2. Running, yaitu status di mana saat ini proses sedang dieksekusi oleh prosesor
  3. Blocked, yaitu status di mana proses tidak dapat dijalankan pada saat prosesor siap/bebas

Fungsi

  • Sistem Operasi membuat komputer menjadi lebih mudah dan menarik serta nyaman untuk digunakan.
  • Sistem Operasi memungkinkan sumberdaya komputer digunakan secara efisien.
  • Sistem Operasi yang disusun/ diprogram sedemikian rupa memungkinkan menerima perubahan/ pengembangan baru yang efektif dan efisien, dapat melakukan pengujian sistem tanpa mengganggu layanan yang telah ada.
Sistem Operasi Sistem Operasi Reviewed by Bank Ifoel on November 14, 2020 Rating: 5

Oracle Database

September 20, 2019



Otomatisasi manajemen data didorong oleh pembelajaran mesin untuk mengurangi biaya dan mempercepat inovasi

Basis data cloud revolusioner Oracle adalah self-driving, self-secure, self-repairing, dan dirancang untuk menghilangkan manajemen data manual yang rawan kesalahan. Mudah menyebarkan baru atau memindahkan OLTP dan data warehouse Anda yang ada ke cloud. Basis data yang aman, cerdas, dan sangat tersedia di cloud memungkinkan Anda untuk mendapatkan nilai lebih dari data Anda untuk menumbuhkan bisnis Anda.

Bermigrasi ke Cloud

Alat bantu otomatis Oracle menjadikannya mulus untuk memindahkan database relasional di tempat Anda ke Oracle Cloud dengan hampir tanpa downtime. Oracle menawarkan cara yang paling efisien, fleksibel, hemat biaya, sangat tersedia, dan dapat diskalakan untuk memudahkan memindahkan beban kerja basis data ke cloud.

Peran Administrator Database yang Berubah (DBA)

Tingkatkan karir DBA Anda di cloud. Database otonom adalah generasi berikutnya dari manajemen data untuk DBA. Ini menghilangkan tugas-tugas manajemen biasa dan rutin, membebaskan DBA untuk fokus pada bagaimana mengekstraksi nilai lebih dari data mereka.
Oracle Database Oracle Database Reviewed by Bank Ifoel on September 20, 2019 Rating: 5

Mengatasi Import data besar di phpMyAdmin

August 08, 2018
Masuk ke folder xampp\phpmyadmin
buat folder baru dengan nama upload
cari file config.inc.php

sesuaikan script  menjadi seperti berikut
* First server
 */
$i++;
$cfg['UploadDir'] = 'upload';
$cfg['ExecTimeLimit'] = 0;

simpan perubahan.
matikan (stop) apache dan mysql
hidupkan (start) kembali.



  1. Untuk melakukan import data besar, kopikan file yang akan diimport ke folder upload yang telah dibuat.
  2. Masuk ke menu import dari browser dengan mengetikkan localhost\phpmyadmin
  3. Pilih menu import
  4. Pilih select from dan pilih file yang akan di upload




Mengatasi Import data besar di phpMyAdmin Mengatasi Import data besar di phpMyAdmin Reviewed by Bank Ifoel on August 08, 2018 Rating: 5

Tehnik Memanggil Halaman pada PHP CI

July 27, 2018



defined('BASEPATH') OR exit('No direct script access allowed');

class Helloworld extends CI_Controller
{   
    public function index(){
        echo "Index dari Controller Helloworld";
    }
    public function fungsi(){
        echo "Function fungsi dari Controller Helloworld";
    }
    public function parameters($nama){
        echo "Selamat datang ".$nama;
    }
}
perhatikan baris class Helloworld extends CI_Controller Nama class di dalam controller harus sama persis dengan nama controller dengan huruf kapital di awal. Sekarang kita sudah bisa membuat tiga function di dalam sebuah controller.
Sebelum kita membuka sebuah Controller, kita harus mengatur controller mana yang akan dijadikan default, karena jika kalian membuka URL : http://localhost/hello-ci/ maka yang akan muncul adalah controller welcome, karena controller welcome masih menjadi default.
Buka routes.php yang terdapat dalam folder application/config/, scroll kebawah dan ubah kode berikut : $route['default_controller'] = 'welcome';menjadi $route['default_controller'] = 'helloworld';
Sekarang helloworld.php sudah menjadi default controller. Mari kita coba mengakses satu persatu function yang ada dalam controller helloworld.php :
  1. Untuk membuka function index, akses URL http://localhost/hello-ci/
  2. Untuk membuka function fungsi, akses URL http://localhost/hello-ci/index.php/helloworld/fungsi
  3. Untuk membuka function parameters, akses URL http://localhost/hello-ci/index.php/helloworld/parameters/nama-anda
Tiap tiap fungsi tersebut memiliki cara membuka yang berbeda beda. Saya akan jelaskan berikut
Tehnik Memanggil Halaman pada PHP CI Tehnik Memanggil Halaman pada PHP CI Reviewed by Bank Ifoel on July 27, 2018 Rating: 5

Error apache XAMPP tidak Running terkait database

July 26, 2018


XAMPP masih bisa dijalankan, tentunya sangat mudah mendapatkan file database yang ber extensi .sql, tinggal export dari phpmyadmin. Tapi masalahnya xampp gak bisa dijalankan lagi karena beberapa file .exe yang sudah rusak.
Untuk mengatasi hal tersebut agar bisa mendapatkan database nya yang berupa file fisik, Anda bisa ambil datanya dari folder /xampp/mysql/data
copy databasenya, 1 database 1 folder, jadi setiap folder yang muncul itu merupakan 1 database, data diletakkan di lokasi folder yang sama yaitu /xampp/mysql/data

kemudian, copy file ibdata1 di lokasi /xampp/mysql/data/ kemudian replace ke lokasi xampp yang baru, letakkan di folder yang sama -> /xampp/mysql/data/

kalau sudah selesai, silahkan jalankan xampp dan cek di phpmyadmin

Error apache XAMPP tidak Running terkait database Error apache XAMPP tidak Running terkait database Reviewed by Bank Ifoel on July 26, 2018 Rating: 5

Instalasi Django pada Windows

July 24, 2018

Menurut wikipedia python adalah bahasa pemrograman dengan filosofi perancangan yang berfokus pada tingkat keterbacaan kode. Python diklaim sebagai bahasa yang menggabungkan kapabilitas, kemampuan, dengan sintaksis kode yang sangat jelas, dan dilengkapi dengan fungsionalitas pustaka standar yang besar serta komprehensif.

Instalasi Python
Lakukan instalasi python dengan melakukan klik pada setup python 2.7 yang sudah anda download sebelumnya. Dan jangan lupa untuk mencentang "add Python to System Environment variable". Apabila anda lupa melakukannya maka tambahkan PATH secara manual pada environment variables dengan cara Klik kanan pada my computer-> klik advanced system setting-> environment variable -> system variables -> Path. Tambahkan direktori python 2.7 dan script python 2.7 pada system variables. C:\Python27;C:\Python27\Scripts;".

Melihat Versi python :

       python --version 

Import Django
Ekstrak file django yang sudah kita download tadi ke path tertentu, sebagai contoh disini saya melakukan ekstrak ke direktori E:\django\ kemudian lakukan proses instalasi django (masih melalui command prompt) dengan cara masuk ke direktori django

      cd /d E:\django\

kemudian lakukan instalasi django

     python setup.py install 

Kemudian proses ini diakhiri dengan import django pada python

     python import django

New Django Project
Di dalam django ada yang disebut dengan project dan ada pula yang disebut dengan app. Secara mudahnya dengan menganalogikan dengan framework yii yang lebih dahulu saya gunakan, project adalah satu kesatuan web yang kita buat. Sedangkan app secara mudahnya dapat dianalogikan selaiknya modul-modul dalam web app kita. Jadi satu web project terdiri dari beberapa modul/app.

Oke sebelum membuat project ada baiknya kita membuat folder tertentu tempat kita meletakkan projects kita. Dalam hal ini saya menggunakan folder dengan nama proyek. Kemudian masuk kedalam folder project kita melalui command prompt.

  cd /d E:\django\project\

Kemudian mulai membuat project baru kita dalam hal ini saya menamakannya latihan

 django-admin startproject latihan
Setelah itu anda akan menemukan folder baru didalam folder project dengan nama project yang baru saja anda buat. Pengembangan web dengan django menggunakan mekanisme server yang agak berbeda dari wamp server yang biasa saya gunakan. Jika biasanya kita memiliki folder terntentu untuk CGI aplikasi (wamp\www\) di python folder tidak terbatas pada folder tertentu tapi dapat dijalankan langsung ditiap project. Maka untuk mengaktifkan server kita masuk ke folder latihan melalui commandprompt dan jalankan baris berikut ini.

  python manage.py runserver 8000

maka anda dapt membuka server project baru anda melalui browser melalui http://localhost:8000/ dan inilah webapp django anda.




Oke demikian penjelasan singkat mengenai instalasi python dan django di windows.
Instalasi Django pada Windows Instalasi  Django pada Windows Reviewed by Bank Ifoel on July 24, 2018 Rating: 5

Stored Procedure Sqyog

June 03, 2017
Stored Procedure

Stored Procedure adalah kumpulan-kumpulan SQL berupa rountine yang di simpan dalam database MySQL Server.

jadi Stored Procedure itu semua koding SQL yg kita buat ga langsung di programnya gan, melainkan kita buat langsung di servernya dengan menggunakan MySQL tentunya. hal ini dilakukan untuk mengurangi kerja program dalam mengeksekusi perintah" SQL yang akan dibuat.

manfaat - manfaat

  1. akan memperkecil trafik request dari aplikasi ke database karena semua proses bisnis dilakukan di database mysql dan aplikasi akan menerima hasil proses saja.
  2. ketika sebuah aplikasi yang didevelop terdiri dari berbagai bahasa pemrograman (misalkan desktop dan web) yang mana kedua tipe aplikasi tersebut membutuhkan hasil dan operasi database yang sama.
  3. untuk meningkatkan securiti, misalkan sebuah aplikasi yang login dengan user abcd tidak dapat mengakses tabel2 tertentu secara langsung tetapi mesti melalui store procedure, dengan cara ini akan meningkatkan ke-valid-tan data.



disini saya menggunakan aplikasi SQLyog untuk membuat Stored Procedure ini .
 berikut adalah contoh format prosedur dalam membuat Stored Procedure

Format untuk Select :


DELIMITER $$
CREATE PROCEDURE sp_tampil(in p_kode int (20), in p_kelas int(20))
BEGIN
SELECT * FROM tbl_siswa;
END$$
DELIMITER ;

Format untuk Insert :

 DELIMITER $$
CREATE PROCEDURE sp_simpan (in p_kode int (20), in p_kelas int(20))
BEGIN
INSERT INTO tbl_siswa VALUES (p_kode,p_kelas);
END$$
DELIMITER ;

Format untuk Update :

DELIMITER $$
CREATE PROCEDURE sp_update (in p_kode int (20), in p_kelas int(20))
BEGIN
UPDATE tbl_siswa set kelas=p_kelas where kode=p_kode;
END$$
DELIMITER 

Format untuk Delete :

DELIMITER $$
CREATE PROCEDURE sp_hapus (in p_kode int (20), in p_kelas int(20))
BEGIN
DELETE FROM tbl_siswa WHERE kode=p_kode
END$$
DELIMITER 

penjelasannya sebagai berikut:
DELIMITER = adalah untuk memberi tahu kepada myql soal delimiter yang digunakan, secara default menggunakan ; jadi bila ada tanda ; mysql akan mengartikan akhir dari statement, pada contoh di atas delimeter yang digunakan $$ jadi akhir statementnya adalah $$
CREATE PROCEDURE = adalah header untuk membuat store procedure
BEGIN END = adalah body dari store procedure, jadi semua SQL nya di tulis disini.

contoh pemanggilannya seperiti dibawah ini:

call sp_tampil_siswa_kelas(2);
Stored Procedure Sqyog Stored Procedure Sqyog Reviewed by Bank Ifoel on June 03, 2017 Rating: 5
Powered by Blogger.